Rabu, 04 April 2012

PENUTUPAN FLASH IRRADIANT 2012


Event acara akbar tahunan SMAN Modal Bangsa mulai diselenggarakan pada tahun 2000 dengan nama English Contest. Tahun-tahun berikutnya SMAN Modal Bangsa kembali mengadakan acara yang sama dengan nama Focus (2001), Impressario (2002), Contrast (2003), Expose (2004), Matrix (2005), FLASH (2006), FLASH Reloaded(2007), FLASH Revolution (2008), FLASH Platinum (2009), FLASH Revival (2010) dan FLASH exorbitant (2011). Tahun ini, dengan dukungan dari seluruh komponen, SMAN Modal Bangsa kembali diberikan kepercayaan dan kesempatan untuk menyelenggarakan acara akbar yang dinamakan dengan ‘FLASH IRRADIANT 2012’.
Tepat pada tanggal 12 Maret 2012, FLASH IRRADIANT 2012 kembali mengundang dan memperlombakan perlombaan tingkat SMP/MTs dan SMA/MA sederajat se-provinsi Aceh. Acara ini sangat diminati oleh para peserta, tercatat ada 28 SMP/MTs dan 12 SMA/MA yang turut mendaftar dan berkompetisi. Dan berikut adalah cabang lomba yang dipertandingkan :
Tingkat SMP/MTs :
-Cerdas Cermat Amipa-ing
-Speech Contest
-Storytelling
-Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ)
-Olimpiade Matematika
-Olimpiade Biologi
-Olimpiade Fisika
Tingkat SMA/MA :
-Drama Musikal (Dramus)
-Nasyid

Acara yang berlangsung dari tanggal 12 hingga 15 Maret 2012 dibuka langsung secara resmi oleh kepala Biro Isra Provinsi Aceh, Bukhari, A. Ks, MM , Kepala bidang pendidikan menengah dinas pendidikan Provinsi Aceh, Drs. Laisani M.Si,  dan Kepala Sekolah SMAN Modal Bangsa, Drs. Yusnaidi M.pd.
 Acara pembukaan diawali dengan penampilan drumband, tari Ranup Lampuan, English Voice of Mosa dan kreatifitas siswa-siswi dalam pameran Science Fair serta Bazzar.
Selama perlombaan yang berlangsung dalam 4 hari, acara dan perlombaan turut dimeriahkan oleh beberapa penampilan dari kelas seni SMAN Modal Bangsa yaitu, Musikalisasi Puisi (Muspus), Tari Laweut, Tari Rapa’i Geleng, Tari Likok Pulo Putra, pidato empat bahasa (inggris, arab, jepang, aceh),Nasyid Putra dan Nasyid Putri.
Akhirnya, tepat pada hari Jumat, 15 Maret 2012 adalah hari penutupan dan pemuncak dari FLASH IRRADIANT 2012 sekaligus pengumuman dan pembagian hadiah kepada para pemenang. Acara penutupan ini dibuka dengan menampilkan penampilan Masquerade dari kelas seni teater dan Tari Saman SMAN Modal Bangsa. Selanjutnya pengumuman Pemenang lomba FLASH IRRADIANT 2012, berikut daftarnya :

TINGKAT
LOMBA
JUARA 1
JUARA 2
JUARA 3
SMP/MTs
CC Amipa-ing
SMP FATIH BILLINGUAL SCHOOL PUTRA
SMPS UNGGUL YPPU SIGLI
MTsN MODEL BANDA ACEH

Speech Contest
RISKAL HUSNA
(SMPN 2 SIGLI)
YULFIA ARNIS
(SMP 6 RSBI BANDA ACEH)
MIFTAHUDDIN
(SMPS UNGGUL YPPU SIGLI)

Storytelling
FEBY FITRIA
(SMP 6 RSBI BANDA ACEH)
GHINA MIRALDA
(SMPN 19 PERCONTOHAN BANDA ACEH)
FIDA MAULIZA
(SMPN UNGGUL SIGLI)

MTQ
HIKMATUN NAZILAH
(MTSs ULUMUL QURAN)
MUJIBATUR RAHMI
(MTsN MODEL BANDA ACEH)
PUTRI HIDAYATI ADE K.
(MTsN 2 BANDA ACEH)

Olm. Matematika
MUFTI AL-UMMAM
(SMP FATIH BILLINGUAL SCHOOL PUTRA)
FADZLIL RISKI
(SMPS UNGGUL YPPU SIGLI)
DIAN ISLAMI
(SMPS UNGGUL SIGLI)

Olm. Biologi
IMAM MAULANA
(SMP FATIH BILLINGUAL SCHOOL PUTRA)
JANNISA VAVAZA
(SMPS UNGGUL YPPU SIGLI)
M. ROBBY ALQUDRY
(SMPS UNGGUL YPPU SIGLI)

Olm. Fisika
MUHAMMAD HAIKAL
(SMP FATIH BILLINGUAL SCHOOL PUTRA)
ALFI SYAHRANI
(SMP 1 BANDA ACEH)
HARYANTO
(SMP 1 BANDA ACEH)
SMA/MA
Drama Musikal
MAN 1 INDRAPURI
MAS OEMARDIYAN
SMA 1 TAKENGON

Nasyid
PESANTREN DARUL ULUM
SMA AL-FALAH ABU LAM U
SMK 1 PENERBANGAN

0 komentar:

Posting Komentar